Google

Recommended Movie : Madagascar

Sunday, June 19, 2005



madagascar
Originally uploaded by alhono.
Film ini mengisahkan tentang perjalanan Alex (singa), Gloria (kuda nil), Marty (zebra), Melman (jerapah), dan The Penguin, yang lepas dari kebon binatang. Awalnya ide kembali ke habitat yang tidak mereka kenal sebelumnya dipelopori oleh The Penguin.

Mereka menggali lobang di bawah tanah, katanya sih mau menembus ke kutub. Tak taunya saat nongol kembali ke daratan ternyata baru sampai kandang Marty. Peta pelarian yang mereka bikin jauh meleset.

Penasaran dengan kehidupan liar, Marty melarikan diri dari KB tanpa sepengetahuan Alex, Melman, dan Gloria. Sebelumnya memang sempat terjadi perdebatan di antara mereka. Alex yang jelas2 menolak ide tersebut. Betapa tidak sebagai Raja KB, setiap liburan ia selalu mendapat pujian banyak orang karena kelihaiannya. Dan yang pasti upahnya selembar steak (itu namanya sirloin, tendeloin, atau yang lain ya..pokoknya paling tebal dan penuh daging).

Sebagai bentuk solidaritas, ketiganya menyusul untuk mencari Marty. Kontan orang-orang yang ditemui di jalanan pada ketakutan sampai mereka sendiri bingung kenapa orang-orang pada ketakutan. Usut punya usut mereka tertangkap kembali oleh petugas keamanan dan dipindahkan ke KB lain dengan sebuah kapal.

Nah di sinilah perjalanan ke Madagascar dimulai. Pembajakan kapal oleh The Penguin yang sejak awal benar-benar menginginkan peluang melarikan diri menyebabkan keributan. Kotak-kotak yang membawa mereka semua jatuh ke lautan hingga terdampar di Madagascar dan bertemu kawanan lemur dan anjing hutan. Di lain pihak The Penguin berhasil berlabuh ke kutub.

Apakah mereka semua senang menghadapi kehidupan liar ? Hah di sinilah serunya perjalanan di Madagascar yang penuh intrik, pertentangan, dan nilai-nilai persahabatan dan kehidupan.

Di luar segeran, film ini cukup ringan tapi berbobot. Saya sangat merekomendasikan sementara nilainya 8/10. Grafisnya bagus, sebanding Shrek karena kebetulan produsernya sama. Katanya sih proses pembuatannya pake workstation-nya HP semua (kikikik iklan).

Seminggu yang lalu, kebetulan saya dapat kesempatan untuk nonton pemutaran perdananya. Sayangnya ga dapat door prize nya euy, printer HP Photosmart 2710. Someday....

3 Comments:

At 12:39 AM, Anonymous Anonymous said...

sip deeh lha wartawan cabutan je.... tapi, diusahakan terus diperbiaki kok he he he...

 
At 12:39 AM, Anonymous Anonymous said...

bener kan diperbaiki maksudnya

 
At 1:02 PM, Anonymous Anonymous said...

wah commetnya kena spam... ayo dibersihkan

lam kenal

 

Post a Comment

; Home



Powered by Blogger

MyShoutbox.com - Free Shoutbox!

Picture managed by Flickr

Google AdSense